Langsung ke konten utama

Agar Menstruasi Lebih Nyaman, Ini yang Perlu Kamu Konsumsi

Agar Menstruasi Lebih Nyaman, Ini yang Perlu Kamu Konsumsi

Berbagai keluhan yang dirasakan saat menstruasi, seperti perubahan suasana hati dan kram perut, sering membuat wanita merasakan masa menstruasi yang tidak nyaman. Namun, ada lho makanan dan minuman yang dapat dikonsumsi untuk meringankan kondisi tersebut.

Saat menstruasi, ketidakseimbangan hormon memang bisa membuat emosi menjadi lebih tidak stabil dan tubuh cepat lelah. Kabar baiknya, sebagian jenis makanan atau minuman, dapat membantu mengurangi ketidaknyamanan yang dialami selama menstruasi.
 Mengenali Makanan Sahabat Menstruasi
Berikut ini adalah beberapa jenis makanan dan minuman yang perlu kamu konsumsi untuk membuat menstruasimu terasa lebih nyaman:

1. Makanan tinggi kalsium dan vitamin D
Menurut studi, wanita yang mengonsumsi makanan kaya kalsium dan vitamin D lebih tidak berisiko mengalami sindrom pramenstruasi. Asupan kalsium dalam otak dapat membantu meredakan kecemasan dan depresi, serta membantu meredakan kram otot yang dirasakan saat menstruasi.

Kalsium bisa didapatkan secara alami dari keju, susu rendah lemak, yoghurt, susu kedelai, atau jus jeruk dalam kemasan yang diperkaya kalsium dan vitamin D.

2. Makanan berserat tinggi
Perubahan kadar hormon saat menstruasi dapat membuatmu merasa lebih mudah lapar. Kondisi lapar yang membuat kadar gula darah rendah, dapat membuat emosi menjadi lebih mudah terganggu.

Nah, salah satu solusinya adalah mengonsumsi jual obat telat bulan makanan berserat. Kamu bisa mengonsumsi sayur, buah, dan gandum utuh.  Serat dapat membuatmu kenyang lebih lama karena membantu memperlambat pencernaan dan penyerapan karbohidrat.

3. Makanan yang mengandung zat besi
Menstruasi yang sedang banyak-banyaknya dapat membuat beberapa wanita mengalami anemia defisiensi zat besi. Kondisi ini bisa menyebabkan migrain dan kelelahan, terutama di akhir masa menstruasi.

Jika merasakan gejala tersebut, kamu perlu mengonsumsi lebih banyak makanan yang mengandung zat besi, seperti sayuran berdaun hijau, biji-bijian, kacang-kacangan, daging, hingga suplemen yang diperkaya zat besi, sesuai anjuran dokter. Selain itu, kamu juga bisa mengonsumsi makanan kaya vitamin C untuk membantu penyerapan zat besi.

4. Air mineral
Sebaiknya hindari minuman soda dan minuman berkadar gula tinggi, terutama yang mengandung pemanis buatan. Keduanya dapat meningkatkan risiko kram menstruasi.

Sebagai gantinya, yuk, lebih banyak konsumsi air mineral untuk meredakan perut kembung yang sering dialami saat menstruasi. Selain itu, minum air hangat dapat membantu melemaskan otot yang kram dan memperlancar aliran darah ke kulit.

Hal lain yang perlu diketahui, metabolisme tubuh wanita memang sedikit meningkat di masa menstruasi. Ini alasan yang mendasari kamu jadi ingin lebih banyak makan. Namun ingat, batasi makanan manis atau makanan yang mengandung garam dan penyedap rasa. Selain itu, batasi juga makanan berlemak, minuman beralkohol dan kafein, karena dapat menyebabkan perut kembung, kram, dan membuatmu lebih sering buang air kecil.

Nah, sekarang kamu sudah tahu kan, makanan dan minuman yang tepat selama menstruasi? Semoga dengan mengonsumsinya, kamu jadi bisa merasa lebih nyaman saat menjalani haid. Jika rasa tidak nyaman berubah menjadi rasa sakit yang mengganggu atau berlarut-larut, sebaiknya konsultasikan ke dokter untuk mendapatkan pemeriksaan dan penanganan yang tepat.

Komentar